Anies Baswedan Satu Kemakmuran Rakyat yang Merdeka

Anies Baswedan selaku bakal calon presiden dari koalisi perubahan untuk persatuan menyampaikan pidato politik di Tenis indoor Senayan. Pada kesempatan emas tersebut, Anies Baswedan mendeklarasikan bahwa anak bangsa harus mampu melaksanakan janji kemerdekaan sebenar-benarnya.

Anies Baswedan Satu Kemakmuran Rakyat yang Merdeka

Menurut Anies Baswedan, anak Indonesia harus menghadirkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia sesuai dengan kalimat terakhir dalam pembukaan undang-undang dasar. “hal ini yang kita akan arahkan ke depannya, yakni satu perekonomian dan satu persemakmuran, bukan hanya kemakmuran tinggi di satu kota dan rendah di wilayah lainnya,” ujar Anies dalam pidato di acara relawan amanat Indonesia pada hari Ahad tanggal 7 Mei 2023.

Satu kesemakmuran yang dimaksud Anies adalah meratanya kesejahteraan di seluruh wilayah Indonesia. Anies Baswedan juga mengatakan bahwa seluruh masyarakat harus merasakan seluruh fasilitas di Indonesia yang ada, seperti pendidikan, kesehatan, listrik, dan lain-lain.

Kesetaraan kesejahteraan untuk seluruh rakyat Indonesia telah di aplikasikan dalam pulau Sebira. Pulau Sebira adalah wilayah paling ujung DKI Jakarta, dan hal tersebut diungkapkan secara langsung oleh warga di pulau tersebut selama puluhan tahun hidup tanpa listrik dan kesulitan air bersih.

“Pendekatan dari rakyat Indonesia adalah Jakarta harus satu kesemakmuran, agar seluruh masyarakat di Indonesia seperti 11 pulau yang berada di luar daratan Jakarta bisa merasakan listrik lengkap dan air bersih, bahkan mereka harus merasakan akses kesehatan lengkap dan akses pendidikan,” ujar Anies Baswedan.

Kesetaraan dan keadilan yang menjadi satu kesemakmuran ini telah dihadirkan di Jakarta, yang mana selanjutnya harus dibawa untuk Indonesia. Adapun komitmen tersebut untuk menghadirkan kesejahteraan yang sama di seluruh wilayah negara ini.

Hal tersebut memang harus dikembalikan dan menjadi pegangan bagi seluruh rakyat Indonesia. Bahwa Republik didirikan tidak untuk memperhitungkan ongkos untung rugi saja, kata didirikan dengan janji untuk seluruh tumpah darah Indonesia.

Jika berbicara tentang Indonesia kedepannya, bukan Indonesia terpisah karena ketidak kesejahteraan yang berbeda-beda. Hal tersebut juga didorong secara langsung oleh Anies Baswedan tentang kebijakan yang harus disusun berdasarkan gagasan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *