Olahraga merupakan aktivitas yang perlu dilakukan oleh setiap orang dengan tujuan agar dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Terlebih bagi mereka yang ingin menambah berat badan dengan melakukan latihan beban.
Berikut adalah beberapa rekomendasi jenis olahraga untuk menambah berat badan yang bisa anda lakukan, antara lain yakni :
Apa Saja Ragam Olahraga Untuk Menambah Berat Badan?
- Pull Up
Salah satu olahraga untuk menambah berat badan yang bisa nada lakukan adalah Pull up. Pull up ini termasuk olahraga yang cukup mudah dan bisa dilakukan dimana saja, termasuk dirumah anda sendiri. Tidak hanya itu saja, pull up inijuga termasuk ke dalam bidang olahraga intensitas tinggi yang menempatkan seluruh berat badan pada otot tertentu seperti bahu dan juga lengan.
Meski demiian, pull up ini juga membutuhkan waktu untuk melihat hasinya. Namun olahraga ini juga harus anda imbangi dengan mengonsumsi makanan yang mengandung kalori, setidaknya kalori harian yang dibutuhkan sekitar 250-500 kalori. Yang mana hal rtersebut bertujuan agar anda bisa mendapatkan perkembangan berat badan yang maksimal.
- Sit Up
Ragam olahraga untuk menambah berat badan berikutnya yang bisa anda lakukan adalah sit up. Dimana olahraga ini dilakukan dengan tujuan untuk melatih kekuatan otot perut. Olahraga ini juga sangat efektif cukup mudah, dan bisa dilakukan dirumah. Tidak hanya itu saja, sit up ini juga memiliki sudut 120 derajat dan memiliki pengaruh peningkatan kekuatan otot perut lebih maksimal.
Dengan begitu, sit up ini dapat mengurangi lemak yang ada di dalam tuhuh serta dapat meningkatkan masa otot. Namun perlu anda perhatikan, untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Lakukanlah olahraga ini secara rutin dirumah dengan diimbangi konsumsi makan yang sehat setiap harinya. Sehingga anda akan tetap sehat meskipun berat anda sudah bertambah.
- Push Up
Push up ini mungkin sudah tidak asing lagi tentunya bagi kita. Yang mana olahraga yang satu ini sangat umum dan banyak dilakukan oleh setiap orang. Olahraga ini dilakukan berguna untuk melatih kekuatan otot tubuh bagian atas. Olahraga ini bisa dikatakan sangat mudah dilakukan serta bisa dilakukan dimana saja, termasuk dirumah anda sendiri.
Siapa sangka olahraga ringan ini sangat efektif dan menjadi cara yang ampuh untuk menambah berat badan. Mungkin pada sebagian orang yang tidak terbiasa melakukan push up ini merasa kesulitan.
Akan tetapi seiring dengan berjalannya waktu asalkan orang itu rutin melakukannya, maka dia akan terbiasa dan merasa gampang untuk melakukan push up. Agar anda mendapatkan hasil yang maksimal, uasakan lakukan push up ini secara rutin serta dampingi dengan mengonsumsi susu yang kaya akan kandungan protein dan nutrisi didalamnya.
- Dumbbell shoulder squat
Dumbbell shoulder squat merupakan jenis olahraga terakhir yang bisa anda pilih untuk menambah berat badan yang ideal. Dengan melakukan olahraga yang satu ini anda dapat memperkuat beberapa tubuh seperti, paha belakang, pinggul, bahu, memperkuat paha otot dan lain sebagainya. Untuk melakukan olahraga ini anda bisa memulainya dengan membuka kaki selebar pinggul, kemudian jadikan tumit sebagai tumpuannya.
Setelah itu, turunkan tubuh secara perlahan hingga posisi paha sejajar dengan lantai. Namun pastikan dalam hal ini anda harus menahan posisi seperti itu selama satu atau dua detik, dan pastikan tidak lebih dan tidak kurang, terutama bagi anda yang masih seorang pemula.